Di sebutkan syarat syarat masuk agama Islam adalah Mengucapkan 2 kalimat syahadat,yaitu Ashaduallah Ilaha illallah waashadu anna Muhammadarrasulullah. artinya: Aku bersaksi tiada tuhan selain Allah dan Muhammad adalah utusan Allah.
Selanjutnya tidak ada yang bisa menjamin,surga bagi mereka yang bukan beragama ISLAM,
Dari salman r.a saya bertanya kepada Rasulullah saw.tentang 40 hadist yang menyatakan :Barang siapa diantara ummatku yang menghafalnya maka akan masuk surga,saya bertanya apakah itu ya Rasulullah? beliau bersabda:
Selanjutnya tidak ada yang bisa menjamin,surga bagi mereka yang bukan beragama ISLAM,
Dari salman r.a saya bertanya kepada Rasulullah saw.tentang 40 hadist yang menyatakan :Barang siapa diantara ummatku yang menghafalnya maka akan masuk surga,saya bertanya apakah itu ya Rasulullah? beliau bersabda:
- Beriman kepada Allah swt,yaitu atas diriNya dan sifatNya'
- Beriman kepada hari Kiamat
- Beriman kepada malaikat-malaikat
- Beriman kepada kitab-kitab.
- Beriman kepada para Nabi.a.s
- Beriman kepada kehidupan sesudah Mati
- Beriman kepada Takdir yang baik dan yang buruk,bahwa semuanya itu berasal dari Allah swt,
- Bersaksi bahwa tidak ada yang patut di sembah kecuali Allah swt,dan Nabi Muhammad adalah pesuruh Allah.
- Mengerjakan shalat tepat waktunya dengan menunaikan wudhu dengan sempurna,wudhu yang sempurna adalah memenuhi adab-adab mustahab dalam berwudhu,Dan pada setiap waktu shalat bermakna memperbaharui wudhu di setiap waktu shalat,walaupun masih ada wudhu shalat sebelumnya.inilah yang mustahab,dalam shalat hendaknya memenuhi semua sunnah sunnah Mu'akkadah dan ghairu m'uakkadah.Riwayat lain menyebutkan bahwa meluruskan shaf shalat juga termasuk mendirikan shalat,Mengisi shaf yang kosong termasuk dalam pengertian mendirikan shalat.
- Menunaikan zakat.
- Berpuasa pada bulan Ramadhan.
- Apabila engkau memiliki harta maka kerjakanlah haji.Mengumpulkan harta biasanya dijadikan alasan agar tidak naik haji dengan demikian ,maksud yang sebenarnya, bukan hanya jika ada kemampuan harta saja kita laksanakan haji, tetapi juga syarat-syarat lainnya. Jika mampu maka wajib berhaji.
- Shalat 12 rakaat ( sunnah Muakkadah ) setiap hari. Perincian mengenai hal ini telah di terangkan dalam riwayat lain, yaitu qabla Subuh 2 rakaat, qabla Zhuhur 4 rakaat, ba'dal Zhuhur 4 rakaat, ba'dal Magrib 2 rakaat, dan ba'dal Isya 2 rakaat.
- Jangan tinggalkan shalat Witir setiap malam. karena shalat Witir itu wajib ( menurut mazhab Hanafi, sedangkan menurut mazhab syafi'i adalah sunnah muakkadah ), dan menunaikannya adalah lebih penting dari pada ibadah sunnah yang lainnya. Oleh karena itulah di gunakan kata-kata yang tegas.
- Jangan menyukutukan Allah dengan sesuatu apa pun.
- Jangan mendurhakai kedua orang tua
- Jangan memakan harta anak yatim dengan cara zhalim. Memakan harta anak yatim dalam keadaan tertentu di bolehkan dengan aturan dna kaidah yang berlaku.
- Jangan meminum arak
- Jangan berzina
- Jangan bersumpah palsu dengan menyebut nama Allah
- Jangan bersaksi palsu
- Jangan menuruti hawa nafsu
- Jangan berghibah terhadap sesama muslim
- Jangan membuat tuduhan palsu terhadap wanita yang suci
- Jangan dengki kepada saudara sesama muslim
- Jangan menyibukkan dirimu dalam kesia-siaan
- Jangan ikuti orang yang membuang-buang waktunya.
- Jangan kamu ucapkan kepada orang yang pendek " Wahai si Pendek ", dengan maksud menghinanya. Boleh memanggil seseorang dengan sebutan yang lain, tetapi tidak berniat untuk menunjukkan aibnya. Misalnya memanggil orang pendek dengan sebutan, " Hai kamu yang pendek ", dengan tujuan menunjukkan aibnya, maka ini tidak di bolehkan.
- Jangan bergurau dengan menjadikan orang lain sebagai sasarannya
- Jangan memfitnah sesama muslim
- Bersyukur kepada Allah swt atas segala nikmat-Nya
- Bersabar dalam menghadapi segala musibah dan bala bencana
- Jangan merasa aman dari azhab Allah swt.
- Jangan memutuskan tali persaudaraan di antaramu.
- Bersilaturahmilah dengan mereka.
- Jangan memutuskan taili persaudaraan di antaramu
- Perbanyaklah tasbih, takbir, dan tahlil
- Jangan meninggalkan shalat jum'at dan shalat dua hari raya.
- Ketahuilah bahwa apa saja yang menimpamu adalah takdir dan tidak dapat di cegah. Dan apa saja yang telah di takdirkan tidak mungkin dapat terhindar darinya
- Jangan meninggalkan tilawat Al-Qur'an dalam keadaan bagaimanapun.
Semoga Allah swt dengan segala limpah, rahmta, dan karunia-Nya mengampuni semua dosa kita dan memasukkan kita ke dalam golongan hambah-hambah yang shalih. Amin.
Dengan penuh hormat di mohon kepada para pembaca untuk mendoakan hamba yang penuh dosa ini dengan doanya yang mulia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar